Konsep Semi Palar Co-Op

Koperasi dan Paradigma Ekonomi Baru-9.jpg

Latar Belakang dibentuknya Semi Palar Co-Op:

  • Sebagai langkah konkret komunitas Smipa untuk menerapkan Filosofi Pendidikan Holistik ke Kehidupan Holistik.
  • Sebagai upaya bersama komunitas Smipa untuk mewujudkan ekonomi kerakyatan yang merupakan amanat Pancasila dan UUD1945. Koperasi sebagai sokoguru perekonomian Indonesia juga sangat sesuai dengan tradisi luhur gotong royong masyarakat Nusantara.

Tujuan dibentuknya Semi Palar Co-Op:

  • Untuk menyejahterakan seluruh anggota komunitas Smipa (kakak, orang tua, anak, alumni, relasi dekat).
  • Untuk dipersiapkan menjadi kelembagaan Rumah Belajar Semi Palar di masa depan.

Logo Smipa Co-Op:

WhatsApp Image 20220108 at 9.12.33 PM.jpeg

Video Sosialisasi Semi Palar Co-Op:

Unit usaha Smipa Co-Op:

Jangka Pendek

warungsmipa.id 

Marketplace tempat jual beli kebutuhan sehari-hari. Smipa Co-Op akan memfasilitasi teman-teman yang memiliki produk agar bisa berjualan di warungsmipa.id. Di samping itu, Smipa Co-Op juga akan mempunyai produk sendiri. Dua produk yang sedang kita jajaki adalah telur Omega-3 (bekerja sama dengan Koperasi Peternak Milenial) dan sabun cuci piring (bekerja sama dengan sebuah UMKM di Bandung).

Jangka Menengah

Kepemilikan Kebun Kopi Kolektif 

Anggota Smipa Co-Op akan berkebun kopi di Gambung.

Jangka Panjang

Arisan Kesehatan dan usaha-usaha lainnya seperti bertanam kayu keras.

Group Page
 

No Items found.