AES 0023 Minggu Pertama!
Flavius
Sunday May 26 2024, 5:59 PM
AES 0023 Minggu Pertama!

Sudah satu Minggu lebih kami bersinggah di Learning Center Umma Menggane berpetualang mengajak anak anak Sumba Barat Daya bermain. Rasanya sulit bagi ku untuk mengekspresikan perasaanku selama berkegiatan di Sumba. Ekspedisi kali ini nampaknya akan terus ku ingat dan ku peggang sampai dewasa nanti, terutama momen momen lucu, suka dan duka walaupun sedikit dukanya. Rupanya seminggu ini telah membuat aku lebih terbiasa dengan lingkungan yang luar biasa indah dan lifestyle disini. 

Minggu pertama dapat dibilang tahap adaptasi dengan cuaca dan rutinitas kami di Sumba. Kami selama di Sumba cukup banyak mengeluh mengenai panasnya dan teriknya matahari. Cuaca yang panas menjadi salah satu tantangan terbesar bagi ku karena hal tersebut membuatku malas, lelah, dan kesal. Akan tetapi sampai sekarang aku belum takluk kepada panas Sumba, hanya kapasitas fisik diriku berkurang cukup drastis. 

Orang orang Sumba aku rasa jauh lebih ramah dari ekspetasiku. Walau mereka nampaknya tidak terbiasa melihat kami orang luar berkunjung ke Sumba kami tidak merasakan adanya rasisme atau diskriminasi sama sekali. Bahkan rasanya kami dianggap sebagai tamu spesial dari luar pulau. Kalo kata aku sih Sumba luar biasa banget!